Pembukaan Perdagangan Bursa Efek Indonesia Tahun 2022
04 Januari 2022
​Presiden RI Joko Widodo dalam sambutannya pada Pembukaan Perdagangan Bursa Efek Indonesia menyambut baik perkembangan yang terjadi di Pasar Modal Indonesia pada tahun 2021 dengan harapan ke depannya pasar modal Indonesia akan semakin tumbuh dan berkontribusi terhadap pemulihan ekonomi nasional.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso menyampaikan bahwa kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di akhir 2021 menguat dan termasuk yang terbaik di Asia. Jumlah investor dan penghimpunan dana di Pasar Modal meningkat secara signifikan dan terbesar dalam sejarah. OJK telah menyiapkan lima pokok kebijakan untuk menjawab tantangan dan perkembangan pasar modal di tahun 2022.
Video Terkait