Pertemuan OJK Dengan Asosiasi Pelaku Usaha Sektor Riil Bahas Pemulihan Ekonomi Nasional
06 Juli 2020
OJK menggelar pertemuan dengan asosiasi pelaku usaha diantaranya Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN), Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) dan Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) sebagai upaya menggerakkan sektor riil untuk mempercepat pemulihan ekonomi nasional. Deputi Komisioner Hubungan Masyarakat dan Logistik OJK Anto Prabowo mengatakan OJK mendukung implementasi kebijakan pemerintah untuk pemulihan ekonomi nasional. Selain itu, OJK juga akan terus berkoordinasi dengan asosiasi pelaku usaha sektor riil dan asosiasi untuk mempercepat pemberian stimulus modal keja dan memastikan pelaksanaannya tepat sasaran.
Pertemuan yang dipimpin oleh Ketua Dewan Komisioner OJK Wimboh Santoso ini dihadiri oleh Ketua Umum KADIN Rosan P Roeslani, Ketua Umum HIPMI Mardani H Maming dan Ketua Umum APINDO Hariyadi B Sukamdani.
Video Terkait